Hutan Mangove Kurau Timur (https://babel.inews.id)
Hutan Mangove Kurau Timur terletak di Desa Kurau Timur, Kecanatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung.
Sejarah
Atas prakarsa dari masyarakat setempat yang bergabung ke dalam sebuah Kelompok Tani Hutan Gempita sebagai pemegang IUPHKm berdasarkan Keputusan Gubernur Kepulauan Bangka Belitung Nomor 188.44/285/DISHUT/2016 Tentang Pemberian Ijin Usaha Pemanfaatan Hutan Kemasyarakatan (IUPHKm) Kepada Kelompok Tani Hutan GEMPITA Didalam Kawasan Hutan Lindung Sungai Kurau Desa Kurau Timur Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah seluas 148 Hektar, kemudian melalui Skema HKm, Kelompok Tani Hutan Gempita didampingi JPKPemerintah ( Jaringan Pendamping Kinerja Pemerintah )Babel menyatukan visi dan bertekad untuk mengubah Hutan Mangrove liar yang tersebar di Hutan Lindung Sungai Kurau menjadi sebuah tempat wisata dengan sejuta pesona yang terwakilkan didalamnya.
Lokasi menarik dikunjungi
Pulau-pulau kecil
Para pengunjung dapat menyeberang ke pulau Ketawai, pulau Gusung Asam dan pulau Bebuar.
Wisata Sejarah
Hutan mangrove Kurau Timur ini memiliki nilai sejarah pada masa perang kemerdekaan Indonesia. Di dalam hutan mangrove Kurau Timur terdapat bungker yang dibuat oleh kolonial Jepang pada tahun 1943, yang digunakan sebagai tempat penjagaan tentara Jepang pada masa itu.
Sunset
Keindahan Sunset di kawasan Mangrove Kurau Timur dapat disaksikan melalui track Jalan yang dibangun melintasi tepian Sungai.
Jenis Mangrove
Jenis mangrove yang termasuk kedalam mangrove jenis mayor yaitu Rhizophora apiculata, Rhizophora mucronata, Avicennia sp dan Sonneratia alba. Jenis mangrove lain yang terdapat adalah Rhizophora mucronata, Sonneratia alba, dan Bruguiera
hainesii.
Fauna
Di dalam area hutan mangrove memungkinkan adanya budidaya perikanan, juga didapatkan kawanan monyet yang jinak, Selain itu juga menghasilkan hasil hutan bukan kayu (HHBK), seperti madu. Dimana madu ini bersumber dari lebah kelulut. Madu yang dihasilkan dari lebah yang tidak bersengat dengan hasil madu yang sama seperti lebah madu. Rasanya sedikit asam kalau dibandingkan dengan madu lebah, tetapi khasiatnya lebih tinggi dari pada lebah madu.